Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pengakuan Jujur Xavi Usai Barcelona Jual Aubameyang ke Chelsea

By Ragil Darmawan - Minggu, 4 September 2022 | 21:19 WIB
Pierre-Emerick Aubameyang kembali ke London untuk memperkuat Chelsea setelah transfer terjadi pada tenggat waktu musim panas 2022.
TWITTER.COM/CONNCFC
Pierre-Emerick Aubameyang kembali ke London untuk memperkuat Chelsea setelah transfer terjadi pada tenggat waktu musim panas 2022.

SUPERBALL.ID - Pelatih Barcelona Xavi mengakui dirinya merasa tidak enak setelah tim memutuskan untuk menjual Pierre-Emerick Aubameyang ke Chelsea.

Chelsea menandatangani mantan kapten Arsenal itu seharga 10 juta pound pada hari terakhir jendela transfer musim panas.

Transfer tersebut juga melibatkan bek Chelsea Marcos Alonso yang pindah ke Camp Nou sebagai bagian dari kesepakatan.

Aubameyang sejatinya baru menyelesaikan impiannya pindah ke Barcelona enam bulan lalu.

Bahkan Xavi yang telah menganggapnya sebagai permata mengaku enggan kehilangan pemain yang pantas menjadi contoh di dalam dan di luar lapangan.

Baca Juga: Drawing Liga Champions - Masuk Grup Neraka, Direktur Bayern Muenchen Tak Sabar Memulai Laga

Dalam 23 pertandingan untuk Barcelona musim lalu, Aubameyang berhasil mencetak 13 gol termasuk dua gol dalam kemenangan 4-0 atas rival El Clasico, Real Madrid.

"Saya merasa tidak enak karena dia banyak membantu kami," kata Xavi sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Metro.

"Dia adalah contoh di dalam dan di luar lapangan."


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Metro.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X