SUPERBALL.ID - Ricardo Kaka mengatakan Timnas Brasil dan Argentina memiliki peluang yang sangat besar untuk memenangi Piala Dunia 2022.
Seperti yang diketahui, Brasil dan Argentina memang diprediksi akan menjadi salah dua negara yang memperebutkan trofi Piala Dunia edisi kali ini.
Hal itu dikarenakan kedua negara ini memiliki kedalaman skuad yang sangat baik.
Brasil dan Argentina akan diperkuat oleh pemain-pemain yang saat ini membela beberapa klub top Eropa.
Sejauh ini, baik Brasil maupun Argentina memiliki catatan yang sangat baik dalam setiap pertandingannya.
Brasil berhasil menyapu bersih lima laga terakhir mereka dengan hasil kemenangan.
Terakhir kali mereka berhasil menekuk Ghana dengan skor 3-0.
Sementara itu, Argentina berhasil mencatatkan 4 kemenangan dan 1 hasil imbang dari lima laga terakhir mereka.
Oleh karena itu, Kaka tak segan-segan menyebutkan dua negara ini berpeluang besar menjuarai turnamen.
Hal ini juga bukan hanya skedar prediksi, melainkan harapan dari seorang Ricardo Kaka.
Pasalnya terakhir kali tim asal Amerika Latin berhasil menjadi juara Piala Dunia pada edisi 2002 lalu.
Menurut Kaka, kondisi tersebut tak lepas dari lahirnya ajang UEFA Nations League.
Hadirnya ajang tersebut membuat tim asal Amerika Latin tak bisa melakukan uji coba dengan lawan yang sepadan seperti tim-tim asal Eropa.
"Saya harap begitu, tetapi sepak bola Eropa sangat bagus," ucap Kaka, sebagaimana yang dikutip SuperBall.id dari Marca.
"Kami juga memiliki cacat dan itu adalah dengan lahirnya UEFA Nations League kami tidak dapat lagi memainkan pertandingan persahabatan melawan tim-tim besar Eropa."
"Itu membuat kami kurang kompetitif. Karena di Amerika Selatan, Brasil memenangkan hampir setiap pertandingan," tambahnya.
Kendati demikian, Kaka tetap optimistis kedua negara ini akan menjadi rintangan berat bagi tim-tim asal Eropa.
"Saya sangat menyukai tim Argentina ini, mereka sangat dewasa dan memiliki pelatih yang hebat."
"Singkatnya, baik Brasil maupun Argentina memiliki peluang besar untuk memenangkan Piala Dunia ini," jelasnya.
Akan tetapi, ia juga tak menutup kemungkinan bahwa perwakilan Eropa akan menyulitkan langkah Argentina dan Brasil.
Ada beberapa negara yang diwaspadai oleh Kaka dan akan menjadi momok mematikan bagi Brasil dan Argentina.
Negara-negara tersebut adalah sang juara bertahan, yakni Prancis, Belgia, dan Portugal.
Baca Juga: Piala Dunia - Gareth Southgate Diminta Mundur dari Timnas Inggris, Hansi Flick Beri Pembelaan
"Di atas segalanya, Prancis, yang merupakan rival besar karena mereka memiliki pemain yang fantastis dan merupakan juara bertahan,meskipun Spanyol dan Jerman juga merupakan rival yang hebat," ucap Kaka melanjutkan.
"Kemudian kami harus mengawasi Portugal, yang memiliki tim bagus, meskipun kami harus menunggu dan melihat bagaimana Cristiano sampai di sana."
"Dan kemudian ada Belgia, tentu saja, yang biasanya gagal pada akhirnya meskipun memiliki tim yang hebat," tutup Kaka.
View this post on Instagram
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Marca.com |
Komentar