Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSSI Ingin Perpanjang Kontraknya, Shin Tae-yong Langsung Ditemui Sang Istri

By M Hadi Fathoni - Jumat, 30 September 2022 | 16:15 WIB
Shin Tae-yong saat mendampingi TImnas U-20 Indonesia berlaga di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.
PSSI
Shin Tae-yong saat mendampingi TImnas U-20 Indonesia berlaga di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.

Pemain Ansan Greeners itu menjelaskan bahwa dirinya sudah banyak membaca laporan mengenai masa depan ayahnya di Timnas Indonesia.

Bahkan, sang ibu juga sering kali mengunggah laporan-laporan terkait Shin Tae-yong melalui media sosialnya.

"Ada banyak artikel hari ini dan ada juga pembicaraan di keluarga," ucap Shin Jae-hyuk.

Baca Juga: Jadwal Timnas Indonesia Setelah Sukses Taklukkan Curacao, Tahun Tersibuk untuk Shin Tae-yong

"Ibu saya memposting beberapa laporan tentang pembaharuan kontrak ayah saya," lanjutnya.

Shin Jae-hyuk juga mengatakan bahwa sang ibu saat ini sudah berada di Indonesia untuk bertemu Shin Tae-yong.

Kehadirannya di Indonesia guna membahas perpanjangan ini secara langsung dengan Shin Tae-yong.

Akan tetapi, hingga saat ini belum ada kabar apapun yang bisa dijabarkan oleh Shin Jae-hyuk terkait keputusan ayahnya.

"Ibu juga berangkat ke Indonesia hari ini (26/9/2022) untuk menemui ayah."

"Saya belum mendengat apa-apa, jadi saya pikir saya harus menelepon dan bertanya setelah pertandingan hari ini," ucap Shin Jae-hyuk.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : sports-g.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X