SUPERBALL.ID - Serangkaian pertandingan di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 bakal kembali berlangsung pada hari ini, Minggu (9/10/2022).
Hari ini sekaligus akan menjadi hari penutup babak kualifikasi dan 16 peserta di putaran final akan diketahui.
Sebagai informasi, hanya 10 juara grup dan 6 runner-up terbaik yang berhak lolos ke Piala Asia U-17 2023.
Sejauh ini, sudah ada tiga tim yang sudah memastikan diri lolos ke putaran final Piala Asia U-17 2023.
Ketiga tim tersebut adalah Jepang (Grup A), Uzbekistan (Grup J), dan Iran (Grup I).
Mereka dipastikan menjadi juara masing-masing grup usai menyapu bersih laga yang dilakoni dengan kemenangan.
Dengan demikian, kini hanya tersisa 13 tiket putaran final yang masih akan diperebutkan oleh sejumlah tim.
Dari sejumlah tim yang masih berpeluang lolos ke putaran final, enam di antaranya berasal dari Asia Tenggara.
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | The-AFC.com |
Komentar