Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Media Korea Selatan Sebut Banyak Klub K.League Melirik Jasa Park Hang-seo

By Wibbiassiddi - Selasa, 18 Oktober 2022 | 19:55 WIB
Pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo, dalam konferensi pers usai laga melawan Oman, Selasa (12/10/2021).
VFF
Pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo, dalam konferensi pers usai laga melawan Oman, Selasa (12/10/2021).

SUPERBALL.ID - Park Hang-seo memutuskan berhenti menjadi pelatih kepala Timnas Vietnam setelah Piala AFF 2022.

Keputusan Park Hang-seo tersebut membawa rasa kecewa dari suporter Vietnam.

Pasalnya selama lima tahun menjadi pelatih Timnas Vietnam, Park Hang-seo sudah memberikan banyak prestasi.

Yakni mendapatkan gelar juara Piala AFF 2018 dan meraih dua medali emas dalam  SEA Games 2019 dan 2021.

Baca Juga: Kata Pelatih Thailand Setelah Park Hang-seo Putus Kontrak Dengan Vietnam, Bagaimana Pertaruhan di Piala AFF 2022?

Keberhasilan Park Hang-seo tersebut menjadi kunci masa depannya, setelah memutuskan berhenti jadi pelatih Timnas Vietnam.

Media Korea Selatan mengatakan ada beberapa klub K.League yang ingin merasakan sentuhan dari Park Hang-seo.

Tapi menurut laman Chosun, Park Hang-seo, kemungkinan akan sulit untuk langsung menjadi pelatih kepala di K.League.

Pasalnya dengan menjadi pelatih Timnas Vietnam selama lima tahun, Park membutuhkan penyegaran terlebih dahulu, sebelum menangani klub baru.


Editor : Wibbiassiddi
Sumber : Chosun.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X