SUPERBALL.ID - Timnas U-20 Indonesia bakal menghadapi Timnas U-20 Turki dalam pertandingan uji coba. Selain itu, Garuda Nusantara juga akan melawan tim lokal.
Skuad besutan Shin Tae-yong itu saat ini tengah menjalani pemusatan latihan (TC) di Turki.
Garuda Nusantara akan menjalani TC di negara tersebut hingga 5 November sebelum bertolak ke Spanyol.
Rangkaian TC di Eropa merupakan bagian dari persiapan Timnas U-20 Indonesia menghadapi Piala Asia U-20 2023 dan Piala Dunia U-20 2023.
Baca Juga: Gagal Bawa Tim Lolos ke Piala Asia U-20 2023, Pelatih Timnas U-20 Thailand Didesak Mundur
Selama TC di Turki, Timnas U-20 Indonesia juga akan melakoni sejumlah pertandingan uji coba.
Asisten pelatih, Nova Arianto, mengatakan Timnas U-20 Indonesia setidaknya akan melakoni 4-5 laga uji coba.
Meski begitu, Nova sejauh ini baru memastikan dua jadwal uji coba melawan tim lokal dan Timnas U-20 Turki.
Laga uji coba melawan tim lokal bakal berlangsung pada 24 Oktober, kemudian Timnas U-20 Turki dua hari kemudian.
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar