Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Piala Dunia - Kosta Rika Jadi Tim Kedua yang Umumkan Skuad Resmi Setelah Jepang

By Dwi Aryo Prihadi - Sabtu, 5 November 2022 | 16:02 WIB
Pemain timnas Kosta Rika berpose jelang kick-off laga play-off Piala Dunia 2022 kontra Selandia Baru di Al Rayyan, Qatar (14/6/2022).
KARIM JAAFAR/AFP
Pemain timnas Kosta Rika berpose jelang kick-off laga play-off Piala Dunia 2022 kontra Selandia Baru di Al Rayyan, Qatar (14/6/2022).

SUPERBALL.ID - Timnas Kosta Rika adalah tim terbaru yang secara resmi mengumumkan daftar 26 pemain untuk berlaga di Piala Dunia 2022 Qatar.

Dari 32 tim yang berpartisipasi di putaran final Piala Dunia 2022, baru dua tim yang mengumumkan skuad resminya.

Timnas Jepang menjadi tim yang pertama mengumumkan daftar 26 pemain yang akan mengikuti turnamen di Qatar.

Tim Negeri Matahari Terbit itu juga menjadi tim peserta yang akan tiba di Qatar paling awal.

Baca Juga: Park Hang-seo Cerita Momen Indah Selama Tangani Timnas Vietnam dan Ungkap Keinginan Terbesarnya

Baru-baru ini, Kosta Rika juga secara resmi mengumumkan daftar 26 pemain yang hadir di Piala Dunia 2022.

Dari 26 pemain yang bakal memperkuat Kosta Rika, 3 di antaranya adalah kiper, 9 bek, 11 gelandang, dan 3 striker.

Dalam daftar tersebut, hadir pula tiga pemain senior mereka yakni Keylor Navas, Celso Borges, dan Bryan Ruiz.

Ini adalah Piala Dunia ketiga dari ketiga pemain tersebut.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : sportingnews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X