Dua pemain tersebut tinggal menunggu Presiden Jokowi menandatangani Keppres terkait naturalisasi Jordi dan Sandy.
"Saat ini kita menunggu bersama ditandatanganinya Kepres terkait mereka oleh Yth. Bapak Presiden @jokowi."
Baca Juga: Pengganti Park Hang-seo di Timnas Vietnam Punya Tugas Berat dari VFF
"Beliau adalah seorang pecinta sepak bola dan amat menaruh perhatian terhadap kemajuan sepak bola Indonesia dan timnas. Hormat dan dukungan saya untuk beliau."
"Setelah Keppres, tentunya ada sumpah kewarganegaraan. Lalu mereka bisa punya KTP dan Paspor."
Setelah melakukan sumpah sebagai WNI dan mendapatkan KTP, maka Jordi dan Sandy langsung bisa memperkuat Timnas Indonesia di Piala AFF 2022.
Memang banyak yang menunggu bagaimana akhir dari naturalisasi Jordi dan Sandy, suporter sudah tidak sabar menunggu performa mereka bersama Timnas Indonesia.
Tapi bukan hanya suporter Timnas Indonesia, ternyata Jordi dan Sandy juga sudah ngebet ingin bermain bersama skuad Garuda lainnya.
"Di dalam Whatsapp Grup, saya pun dapat merasakan betul bahwa mereka sudah ngebet pol mau membela timnas."
"Kadang mereka WA atau telepon saya tengah malam menanyakan sudah sampai di mana berkas mereka," terang Hamdan Hamedan.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : |
Komentar