SUPERBALL.ID - Media Vietnam soroti tiga pemain naturalisasi yang akan memperkuat Timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2022.
Seperti diketahui, Shin Tae-yong sudah memanggil 28 pemain untuk persiapan Piala AFF 2022.
Dari 28 pemain tersebut ada tiga pemain naturalisasi, yakni Marc Klok, Jordi Amat dan Sandy Walsh.
Pemanggilan tiga pemain tersebut diharapkan bisa memperkuat Timnas Indonesia sehingga bisa mendapatkan hasil terbaik di Piala AFF 2022.
Menurut ketum PSSI, Mochamad Iriawan, bertambahnya Jordi Amat dan Sandy Walsh maka materi pemain Timnas Indonesia menjadi semakin bagus.
Pria yang akrab disapa Iwan Bule tersebut yakin Timnas Garuda bisa mendapatkan gelar juara Piala AFF 2022.
"Pada TC tersebut dua pemain naturalisasi yakni Jordi Amat dan Sandy Walsh sudah bisa bergabung," ujar Iwan Bule dikutip Superball.di dari laman resmi PSSI.
"Kami optimistis dengan materi pemain yang ada dan Insya Allah meraih juara Piala AFF 2022."
Editor | : | Wibbiassiddi |
Sumber | : | PSSI.org, Zing News |
Komentar