SUPERBALL.ID - Argentina harus melakukan yang terbaik dalam dua pertandingan terakhir mereka di babak penyisihan grup Piala Dunia 2022.
Saat ini Argentina terdampar di dasar klasemen Grup C tanpa mengantongi poin.
Laga perdana Grup C memang benar-benar mengejutkan ketika Argentina takluk 1-2 dari wakil Asia, Arab Saudi.
Padahal Argentina sempat unggul lebih dulu lewat eksekusi penalti Lionel Messi di babak pertama.
Namun, Arab Saudi tampil sangat impresif di babak kedua dan berhasil membalikkan kedudukan.
Pertandingan lain di Grup C, Polandia dan Meksiko harus rela berbagi poin setelah bermain imbang 0-0.
Baca Juga: Argentina Korban Terbaru, Ini Deretan Kekalahan Mengejutkan Tim Raksasa di Piala Dunia
Hasil pertandingan pertama membuat Arab Saudi memimpin puncak klasemen sementara Grup C dengan 3 poin.
Melihat klasemen Grup C saat ini, nasib Argentina berada di ujung tanduk.
Tim besutan Lionel Scaloni itu terancam angkat koper lebih cepat apabila kembali menelan kekalahan di laga berikutnya.
Oleh sebab itu, dua pertandingan terakhir akan menentukan nasib Argantina di babak penyisihan grup Piala Dunia 2022.
Meski demikian, Argentina masih memiliki peluang lolos ke babak 16 besar dengan skenario sebagai berikut:
- Menangi Dua Pertandingan
Apabila tim wakil Amerika Selatan ini memenangi dua pertandingan sisa di babak penyisihan grup, mereka akan mengumpulkan total 6 poin.
Dua kemenangan terakhir akan membuat Argentina lolos ke babak 16 besar, tetapi belum pasti menempati peringkat pertama.
- Menang 1 dan Seri 1
Apabila skenario ini terjadi, Argentina akan mengumpulkan total 4 poin.
Dalam situasi tersebut, lolosnya Argentina akan ditentukan berdasarkan tie-breaker penyisihan grup Piala Dunia.
Menurut aturan FIFA, ketika dua tim atau lebih memiliki poin yang sama, maka penentuan peringkat akan mempertimbangkan sub-indeks seperti selisih gol, jumlah gol yang dicetak dll.
Oleh sebab itu, Argentina perlu mencetak banyak gol untuk bisa unggul dalam penilaian sub-indeks tersebut.
Walaupun Argentina masih memiliki dua skenario untuk lolos ke babak 16 besar, lawan yang akan dihadapi mereka berikutnya tidak mudah, yakni Meksiko dan Polandia.
Argentina bakal melawan Meksiko pada Minggu (27/11/2022), sebelum jumpa dengan Polandia pada Kamis (1/12/2022) dini hari WIB.
View this post on Instagram
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar