Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dimas Drajad Dicoret dari Skuad Timnas Indonesia, Ini Penyebabnya Tak Bisa Turun di Piala AFF 2022

By Wibbiassiddi - Kamis, 1 Desember 2022 | 15:27 WIB
Dimas Drajad sedang merayakan gol bersama timnas Indonesia di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 27 September 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Dimas Drajad sedang merayakan gol bersama timnas Indonesia di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 27 September 2022.

SUPERBALL.ID - Dimas Drajad dipastikan tidak bisa membela Timnas Indonesia pada Piala AFF 2022, apa yang menjadi sebab striker skuad Garuda tersebut tak bisa tampil?

Kepastian Dimas Drajad tidak bisa tampil di Piala AFF 2022 disampaikan oleh asisten pelatih Timnas Indonesia, Nova Arianto.

"Ya karena sudah pasti gak bisa main ya Dimas tidak akan ikut AFF," ujar Nova saat dihubungi Bolasport.

Karena Dimas Drajad tidak bisa tampil, maka posisinya digantikan oleh Ilija Spasojevic.

Baca Juga: Kembali Dipanggil ke Timnas Indonesia, Ilija Spasojevic Pede Bisa Jawab Kepercayaan Shin Tae-yong

Dokter tim Persikabo, Dr. Ikhsan, mengatakan Dimas Drajad mengalami cedera dan harus melakukan pemulihan cedera.

Menurutnya, cedera Dimas Drajad dialami saat latihan.

"Waktu itu sedang latihan seperti biasa. Di latihan ia mengeluhkan sakit pada lutut kiri," ujar Ikhsan.

"Sehingga kita bawa ke pinggir lapangan dan kita lakukan observasi sama tim fisioterapi kita juga dan kita sudah melakukan pemeriksaan MRI juga di rumah sakit. Ini sedang kita observasi sih."

Sementara diagnosa awal, cedera yang dialami oleh Dimas Drajad karena ada masalah di meniscus-nya.

"Ada masalah di meniscus-nya dari hasil MRI, jadi ke depan bagaimana itu sedang kita observasi dan kita diskusikan kepada pihak rumah sakit."

Terkait apakah cedera yang dialami oleh Dimas Drajad parah atau tidak, Ikhsan menyampaikan pihak dokter tim masih mendalaminya.

Baca Juga: Park Hang-seo Ungkap Hal yang Harus Dilakukan Vietnam untuk Ikuti Jejak Timnas Indonesia Main di Piala Dunia

"Sedang kita dalami karena bagaimanapun dalam mengambil tindakan kita masih melihat kondisi pemainnya."

Saat ini tindakan yang paling tepat untuk Dimas Drajad adalah melakukan pemulihan kondisi.

Menurut Ikhsan tidak boleh memaksakan karena bisa memperparah cedera yang dialami oleh Dimas Drajad.

"Kita tidak boleh memaksakan, harus berdiskusi sehingga menemui kesepakatan antara dokter tim dan RS."

Selain tidak bisa bermain untuk Timnas Indonesia, Dimas Drajad juga tidak bisa berlatih bersama timnya.

"Saat ini Dimas tidak berlatih bersama Persikabo. Karena masih observasi ketat agar tidak salah dalam mengambil keputusan penanganan."

Baca Juga: Dianggap Suka Marah-marah Saat Latihan, Ini Kata Pelatih Kiper Timnas Indonesia

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X