SUPERBALL.ID - Dua mantan penggawa Timnas Inggris, Rio Ferdinand dan Gary Neville, menyebut satu-satunya sosok yang dapat menghentikan Kylian Mbappe di Piala Dunia 2022.
Mbappe membantu Timnas Prancis memenangi gelar Piala Dunia di Rusia empat tahun lalu.
Di edisi Piala Dunia tahun ini, Mbappe tampil luar biasa dengan mencetak tiga gol dalam dua pertandingan awal.
Megabintang Paris Saint-Germain (PSG) itu membuka golnya di Qatar dalam kemenangan telak 4-1 Prancis atas Australia.
Baca Juga: Meski Berhasil Tumbangkan Prancis, Tunisia Tetap Gagal Melaju ke Babak 16 Besar
Kemudian pada pertandingan kedua Grup D, Mbappe mencetak brace ke gawang Denmark, sekaligus mengunci kemenangan dengan skor 2-1.
Dua kemenangan itu memastikan Prancis lolos ke babak 16 besar Piala Dunia.
Setelah dipastikan lolos, Prancis menurunkan pemain pelapis ketika berhadapan dengan Tunisia di laga terakhir fase grup.
Dalam laga itu pasukan Didier Deschamps takluk 0-1 dan Mbappe hanya main di babak kedua, tepatnya mulai menit ke-63.
Di babak 16 besar nanti, Prancis akan berhadapan dengan runner-up Grup C, Polandia.
Prancis dipercaya bakal memenangi pertandingan tersebut dan akan berjumpa dengan Inggris di babak perempat final.
Bicara soal ketajaman Mbappe, Neville menilai ada satu bek yang bisa mematikan pergerakan penyerang 23 tahun tersebut, yakni Kyle Walker.
Walker dianggap pemain yang sempurna untuk berduel dengan Mbappe apabila Inggris berjumpa dengan Prancis di perempat final.
"Saya selalu berpikir kami akan bermain dengan tiga bek di turnamen ini, tapi kami tidak akan melakukannya sekarang," ujar Neville kepada Sky Sports sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Metro.
"Saya tidak berpkir pasangan bek tengah akan cukup kuat, tetapi John Stones dan Harry Maguire bertahan."
"Sepertinya jalur tabrakan menunggu untuk terjadi, bukan? Mbappe versus Walker."
"Kami memiliki bek kanan yang sempurna untuk menghadapi Mbappe jika ada yang bisa memiliki fisik, kecepatan dan pengalaman."
Sementara itu, Ferdinand juga membahas peluang bertemunya Walker dan Mbappe.
"Bagi saya, Kyle Walker adalah satu-satunya bek di planet saat ini yang akan berdiri di sana dan menghadapi Mbappe 1 vs 1."
"Dia akan mendukung dirinya sendiri juga. Kami melihatnya di Euro."
"Dia punya keercayaan diri untuk melakukan itu dan dia satu-satunya yang mampu melakukan itu menurut saya," tambah Ferdinand.
View this post on Instagram
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Metro.co.uk |
Komentar