Sedangkan Polandia hanya mampu membukukan empat tembakan tanpa satu pun yang tepat sasaran.
Gelandang Polandia Piotr Zielinski mengaku hal ini berbeda dengan ketika ia bermain untuk klubnya Napoli.
Menurut pemain berusia 28 tahun itu, Polandia dan Napoli adalah dua realitas yang sangat berbeda.
Jika Polandia sering menyerahkan inisiatif permainan ke lawan, Napoli terbiasa mengontrol permainan.
Baca Juga: Piala Dunia 2022 - Penampakan Baru soal Gol Kontroversial Jepang yang Singkirkan Jerman
Ia pun berharap agar konsep bermain Napoli bisa dikembangkan oleh Polandia.
“Napoli dan Polandia adalah dua realitas yang sangat berbeda," kata Zielinski, dikutip SuperBall.id dari Football Italia.
"Tim nasional saya tidak bermain untuk memaksakan sepak bolanya, kami sering menyerahkan inisiatif kepada lawan dan kami mundur."
"Sementara Napoli terbiasa mengontrol bola dan memanfaatkan banyak solusi ofensif."
“Saya berharap konsep ini juga bisa dikembangkan di Polandia,” tambahnya.
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | Football-italia.net |
Komentar