Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga 1 - Gol Rafael Silva Selamatkan Barito Putera dari Kekalahan Lawan Persikabo 1973

By Dwi Aryo Prihadi - Sabtu, 17 Desember 2022 | 20:07 WIB
Suasana pertandingan Barito Putera vs Persikabo 1973 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (17/12/2022).
INSTAGRAM.COM/OFFICIALPERSIKABO
Suasana pertandingan Barito Putera vs Persikabo 1973 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (17/12/2022).

Pada menit ke-24, giliran Barito Putera yang mendapat peluang ketika Rafael Silva melepaskan tembakan jarak jauh yang masih melebar.

Pada penghujung babak pertama, Ryan hampir saja mencetak gol keduanya jika tembakannya tidak ditepis Norhalid.

Hingga babak pertama berakhir, skor 1-0 untuk keunggulan Persikabo 1973 tetap bertahan.

Baca Juga: Kantongi 9 Poin dari Empat Laga, PSIS Semarang Ramaikan Persaingan Papan Atas Klasemen Liga 1?

Memasuki babak kedua, Barito Putera tampil lebih menekan demi mencuri gol penyama kedudukan.

Namun, penyelesaian akhir yang buruk membuat beberapa peluang yang mereka dapatkan berkali-kali gagal berbuah gol.

Upaya Barito Putera untuk menyamakan kedudukan baru membuahkan hasil pada menit ke-81 lewat gol Rafael Silva.

Berawal dari umpan silang rekannya dari sisi kanan, Rafael melepaskan tandukan yang mengarah ke pojok kiri gawang Persikabo.

Skor imbang 1-1 tidak berubah hingga wasit meniup peluit panjang tanda akhir pertandingan.

Dengan hasil ini, Persikabo 1973 masih berada di peringkat kesembilan klasemen dengan 21 poin dari 15 laga.

Sedangkan Barito Putera masih terdampar di dasar klasemen dengan mengumpulkan  delapan poin dari 14 laga.

Baca Juga: Thomas Doll Puas dengan Permainan Persija Jakarta, tapi Masih Kurang Satu Hal

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X