Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Setelah Bantai Brunei, Pelatih Thailand Mulai Kirim Peringatan ke Calon Lawan Selanjutnya Termasuk Timnas Indonesia

By M Hadi Fathoni - Rabu, 21 Desember 2022 | 11:05 WIB
Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia (kiri) bersama Alexandre Polking yang merupakan pelatih Thailand (kanan).
BANGKOKPOST.COM
Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia (kiri) bersama Alexandre Polking yang merupakan pelatih Thailand (kanan).

SUPERBALL.ID - Pelatih Thailand, Alexandre 'Mano' Polking angkat bicara setelah timnya berhasil melibas Brunei Darussalam di pertandingan perdana Grup A Piala AFF 2022.

Thailand berhasil membuktikan bahwa mereka adalah salah satu tim raksasa di Asia Tenggara.

Hal itu mereka buktikan kala bersua Brunei Darussalam di partai perdana Grup A Piala AFF 2022.

Pertandingan antara Brunei Darussalam melawan Thailand ini berlangsung di Stadion Kuala Lumpur, Malaysia, pada Selasa (21/12/2022) malam WIB.

Pada laga tersebut, Brunei Darussalam terpaksa tunduk di hadapan Thailand.

Skuad Besutan Mano Polking itu tak segan-segan membantai Brunei dengan lima gol tanpa balas.

Kelima gol Thailand diciptakan oleh Bordin Phala di menit ke-19, Teerasil Dangda (44'), Peeradon Chamratsamee (90+1', 90+3').

Sementara satu gol lainnya tercipta lewat aksi bunuh diri yang dilakukan oleh pemain Brunei Darussalam, yakni Awangku Yura Indera Putera di menit ke-88.

Dengan hasil ini Thailand berhasil mengkudeta posisi puncak klasemen sementara Grup A Piala AFF 2022 yang sebelumnya ditempati oleh Kamboja.

Thailand unggul dari segi selisih gol atas Kamboja, meskipun kedua tim tersebut sama-sama mengoleksi 3 poin.


Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : fathailand.org

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X