Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Semua Pemain Timnas Indonesia Tampil Apik, Shin Tae-yong Bingung Apa yang Harus Dievaluasi Jelang Lawan Thailand

By M Hadi Fathoni - Selasa, 27 Desember 2022 | 11:00 WIB
Pemain Timnas Indonesia merayakan gol yang tercipta ke gawang Brunei Darussalam.
Pemain Timnas Indonesia merayakan gol yang tercipta ke gawang Brunei Darussalam.

Dari 13 tembakan tepat sasaran tersebut, hanya tujuh gol yang bersarang ke gawang lawan.

Oleh karena itu, Shin meminta para pemainnya untuk lebih mengoptimalkan peluang.

Ia ingin para pemainnya lebih banyak mencetak gol lagi di laga selanjutnya.

"Tapi, mungkin satu hal yang diperbaiki adalah ketika mendapat peluang. Harus bisa cetak lebih banyak gol," sambungnya.

Selanjutnya, Shin dan para anak asuhnya akan bersua Thailand di laga ketiga Grup A Piala AFF 2022.

Baca Juga: Hasil Piala AFF 2022 - Thailand Lumat Filipina, Timnas Indonesia Cuma 2,5 Jam Pimpin Klasemen Grup A Piala AFF 2022

Shin menjelaskan bahwa dirinya akan menurunkan skuad terbaik Timnas Indonesia di laga tersebut.

Cara itu dilakukan Shin guna mencuri poin dan puncak klasemen Grup A dari tangan Thailand.

"Pasti dilakukan (menurunkan pemain inti), mau tidak mau," pungkasnya.

Timnas Indonesia akan bertindak sebagai tim tuan rumah saat bersua Thailand.

Pertandingan tersebut akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada Kamis (27/12/2022) pukul 16.30 WIB.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X