Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Puncaki Klasemen Grup, Ini Skenario Timnas Thailand dan Vietnam Tersingkir dari Piala AFF 2022

By Dwi Aryo Prihadi - Sabtu, 31 Desember 2022 | 09:44 WIB
Skuat timnas Thailand (skuad timnas Thailand) tampak sedang melakukan briefing jelang berlaga pada Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 29 Desember 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Skuat timnas Thailand (skuad timnas Thailand) tampak sedang melakukan briefing jelang berlaga pada Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 29 Desember 2022.

SUPERBALL.ID - Babak penyisihan grup Piala AFF 2022 hanya menyisakan satu putaran lagi untuk menentukan tim yang lolos ke babak semifinal.

Saat ini, hanya tersisa tiga tim dari masing-masing grup yang masih memiliki peluang melaju ke babak berikutnya.

Di Grup A, Timnas Thailand untuk sementara memuncaki klasemen dengan meraup 7 poin dari tiga pertandingan.

Tim Gajah Perang itu memiliki jumlah poin yang sama dengan Timnas Indonesia di posisi kedua, namun unggul selisih gol.

 Baca Juga: Sukses Tahan Imbang Vietnam, Pelatih Singapura Incar Kemenangan dari Rekan Senegara Park Hang-seo

Satu tim lain yang memiliki peluang lolos ke semifinal adalah Kamboja, yang berada di urutan ketiga dengan 6 poin.

Sementara Filipina dan Brunei Darussalam sudah dipastikan tersingkir dari persaingan memperebutkan tiket semifinal.

Pada laga terakhir, Thailand bakal menjamu Kamboja dan Indonesia akan melawat ke markas Filipina.

Indonesia hanya butuh hasil imbang untuk memastikan tempat di semifnal, pun demikian dengan Thailand.


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X