Pada menit ke-40, Andik melepaskan dua tembakan ke gawang yang masih bisa ditepis oleh Wahyu Tri Nugroho.
Meski sejumlah peluang berhasil diciptakan, tidak ada gol tercipta hingga babak pertama berakhir.
Memasuki babak kedua, PSIS Semarang tetap berusaha mendominasi jalannya pertandingan.
Pada menit ke-60, klub berjuluk Laskar Mahesa Jenar itu mendapat peluang melalui sepakan jarak jauh Fredyan.
Baca Juga: Hasil Liga 1 - Persija Jakarta Tembus 4 Besar Usai Menangi Laga Tunda Kontra PSS Sleman
Namun, tendangan Fredyan masih melambung di atas mistar gawang Bhayangkara FC yang dikawal Awan Setho.
Dua menit kemudian, giliran Bhayangkara FC yang memperoleh peluang melalui situasi tendangan bebas.
Akan tetapi, Anderson Salles yang menjadi eksekutor gagal mencetak gol usai tembakannya masih bisa ditepis Wahyu Tri.
Bhayangkara FC akhirnya mampu memecah kebuntuan pada menit ke-65 lewat gol yang dicetak Kasim Botan.
Berawal dari situasi serangan balik, Kasim Botan menceploskan bola ke gawang usai menerima umpan Andik.
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar