Di menit ke-26, Michael Krmencik hampir membawa Persija unggul atas Persib.
Sayangnya, sontekan Krmencik masih berada tipis di sisi kanan gawang Teja Paku Alam.
Pemain asal Republik Ceko tersebut kembali mendapat peluang emas di menit ke-35.
Sundulan penyerang Persija Jakarta tersebut masih melambung di atas mistar gawang.
Menjelang akhir babak pertama, Persib Bandung mendapat hadiah penalti dari wasit usai Rio Fahmi tertangkap handball di kotak terlarang.
Baca Juga: Kondisi Persija Jakarta Jelang Hadapi Persib, Thomas Doll Sakit dan Yusuf Helal Tak Bisa Bermain
Kendati demikian, Persib juga belum bisa unggul atas lawannya.
Pasalnya, Beckham Putra yang menjadi eksekutor gagal menjalankan tugasnya dengan baik di menit ke-43.
Dengan demikian, skor imbang 0-0 untuk kedua tim bertahan hingga turun minum.
Memasuki babak kedua, Persib Bandung kembali mengambilalih jalannya pertandingan.
Editor | : | M Hadi Fathoni |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar