Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persija Kalah dari Persib, Pemain Muda Ini Alihkan Fokus dan Siap Bantu Macan Kemayoran Terkam Bali United

By M Hadi Fathoni - Kamis, 12 Januari 2023 | 17:42 WIB
Pemain sayap kanan Persija Jakarta, Alfriyanto Nico, sedang menggiring bola dalam laga Liga 1.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain sayap kanan Persija Jakarta, Alfriyanto Nico, sedang menggiring bola dalam laga Liga 1.

SUPERBALL.ID - Persija Jakarta kembali dihadapkan dengan pertandingan berat di laga lanjutan Liga 1 2022-2023.

Sebelumnya, Persija Jakarta bertarung dengan Persib Bandung di laga tunda pekan ke-11 Liga 1 musim ini.

Pertandingan bertajuk el clasico tersebut berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Rabu (11/1/2023) sore WIB.

Dalam laga itu, skuad besutan Thomas Doll harus mengakui keunggulan tim tuan rumah.

Tim Macan Kemayoran harus menelan kekalahan dengan skor 0-1 dari Persib Bandung.

Satu-satunya gol yang tercipta di laga itu disumbangkan oleh Ciro Alves di menit ke-63.

Dengan hasil tersebut, Persija Jakarta harus puas menutup paruh musim ini dengan hasil buruk dan terlempar dari zona tiga besar klasemen sementara Liga 1 2022-2023.

Saat ini, Persija menghuni peringkat kelima klasemen sementara dengan koleksi 32 poin.

Sementara itu, Persib Bandung berhasil menggeser Macan Kemayoran dan duduk manis di peringkat keempat dengan raihan 33 poin.

Usai laga tersebut, salah satu pemain muda milik Persija, yakni Alfriyanto Nico, meminta maaf kepada para penggemar.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : ligaindonesiabaru.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X