Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Park Hang-seo Minta Timnas Indonesia dan Shin Tae-yong Banyak Belajar daripada Banyak Bicara

By Wibbiassiddi - Jumat, 13 Januari 2023 | 17:17 WIB
Tensi sengit sempat mewarnai pertemuan timnas Indonesia versus timnas Vietnam dalam laga leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 6 Januari 2023.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Tensi sengit sempat mewarnai pertemuan timnas Indonesia versus timnas Vietnam dalam laga leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 6 Januari 2023.

SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas Vietnam, Park Hang-seo, meminta pada Shin Tae-yong dan Timnas Indonesia untuk banyak belajar daripada banyak bicara.

Sejak semifinal Piala AFF 2022, Park Hang-seo dan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memang sering terlibat perdebatan.

Perseteruan mereka belum surut meski pertandingan semifinal dimenangi oleh Park Hang-seo dan Vietnam. 

Menjelang final Piala AFF 2022, Park Hang-seo tidak terima ketika ditanya soal permainan keras Timnas Vietnam.

Baca Juga: Laga Leg Kedua Timnas Indonesia Vs Vietnam Cuma Aktif Selama 42 Menit, Tambahan Waktu Hanya 8 Menit

Menurut pelatih asal Korea Selatan itu, selama Piala AFF 2022 hanya ada satu tim yang mengatakan Vietnam bermain kasar.

Satu tim yang dimaksud oleh Park Hang-seo adalah Timnas Indonesia.

"Tim mengatakan kami memainkan sepak bola yang kasar, tapi saya pikir hanya satu tim yang banyak bicara," ujar Park Hang-seo sebelum pertandingan melawan Thailand.

"Saya tidak tahu apakah prediksi saya benar, jika benar, pasti tim itu (Indonesia)" 


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : 24.com.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X