Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Liga 1 - Dua Gol Injury Time Bawa Persija Jakarta Menang Dramatis atas Bali United

By Dwi Aryo Prihadi - Minggu, 15 Januari 2023 | 17:35 WIB
Suasana pertandingan antara Persija Jakarta versus Bali United pada laga pekan ke-18 Liga 1 2022/2023 di Stadion Candra Bhaga, Bekasi, Minggu (15/1/2023).
REYHANESA PUTRA/BOLASPORT.COM
Suasana pertandingan antara Persija Jakarta versus Bali United pada laga pekan ke-18 Liga 1 2022/2023 di Stadion Candra Bhaga, Bekasi, Minggu (15/1/2023).

SUPERBALL.ID - Persija Jakarta sukses memetik poin penuh kala menjamu Bali United dalam pertandingan lanjutan Liga 1 2022-2023.

Bermain di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Minggu (15/1/2023) sore WIB, Persija Jakarta menang tipis 3-2.

Bertindak sebagai tuan rumah, Persija Jakarta langsung tampil menyerang sejak awal-awal pertandingan.

Hasilnya, tim asuhan Thomas Doll itu langsung membuka skor ketika pertandingan baru berjalan sepuluh menit.

 Baca Juga: Teco Katakan Bali United Siap Jegal Rencana Persija Jakarta Masuk ke Zona Tiga Besar Klasemen Sementara Liga 1

Adalah Resky Fandi yang membobol gawang Bali United melalui tendangan jarak jauh dari luar kotak penalti.

Bola sejatinya berada dalam jangkauan kiper Bali United Muhammad Ridho, namun tepisan yang kurang baik membuat bola tetap masuk ke gawang.

Dua menit kemudian, Persija Jakarta nyaris menggandakan keunggulan melalui tendangan melengkung Riko Simanjuntak.

Namun, kali ini Muhammad Ridho mampu menepis bola dengan baik sehingga hanya menghasilkan tendangan pojok.

Pada menit ke-19, Resky Fandi kembali mencoba melepaskan tendangan jarak jauh, namun kali ini masih belum menemui sasaran.

Bali United memperoleh peluang pertama pada menit ke-26 ketika umpan silang M. Rahmat hanya melebar tipis di sisi kiri gawang Persija.

Hanya berselang satu menit, skuad besutan Stefano Cugurra itu akhirnya berhasil menyamakan kedudukan.

Berawal dari kesalahan Ondrej Kudela, Privat Mbarga merebut bola sebelum melepaskan umpan silang yang disambut Ilija Spasojevic.

Pada menit ke-41, Bali United justru berbalik unggul 2-1 melalui gol kedua dari Spasojevic.

Memanfaatkan umpan M Rahmat, striker Timnas Indonesia itu melepaskan tendangan yang gagal dihalau kiper Persija, Andritany Ardhiyasa.

Hingga babak pertama berakhir, skor 2-1 untuk keunggulan Bali United tidak berubah.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Dewa United Gagal Dapatkan 3 Poin dari Persis Solo

Dua menit babak kedua berjalan, Persija Jakarta mendapat peluang lewat tendangan Firza Andika yang masih melenceng dari gawang.

Enam menit kemudian, tendangan Ginanjar Wahyu dari dalam kotak penalti masih melebar tipis di samping gawang Bali United.

Menit ke-55, tendangan Hanif Sjahbandi dari jarak dekat usai menerima umpan sepakan bebas Firza Andika masih bisa ditepis Andritany.

Osvaldo Haay mendapat peluang pertamanya pada menit ke-66, namun tendangannya masih melebar.

Pada menit ke-89, tendangan pemain pengganti Aji Kusuma masih melambung di atas mistar gawang Bali United.

Tiga menit kemudian, tendangan kaki kiri Frenky Missa hanya menyamping di sisi kanan gawang Bali United.

Persija Jakarta akhirnya mampu menyamakan skor pada menit ke-90+5 lewat sundulan Hansamu Yama usai menerima umpan Dony Tri Pamungkas.

Saat laga tampaknya akan berakhir imbang, Persija justru mampu membalikkan keadaan lewat gol sundulan Kudela memanfaatkan umpan Dony Tri.

Skor 3-2 untuk keunggulan Persija tetap bertahan hingga wasit Thoriq Alkatiri meniup peluit tanda pertandingan berakhir.

Dengan hasil ini, Persija Jakarta naik ke posisi ketiga klasemen sementara dengan raihan 35 poin dari 18 laga.

Mereka hanya terpaut dua poin dari pemuncak klasemen PSM Makassar dan unggul dua poin atas Bali United di peringkat keempat.

SUSUNAN PEMAIN

Persija Jakarta: 26-Andritany Ardhiyasa, 19-Hanif Sjahbandi (55-Dandi Maulana 56'), 2-Ilham Rio Fahmi (46-Osvaldo Haay 56'), 17-Ondrej Kudela, 11-Firza Andika (77-Dony Tri Pamungkas 56'), 41-Muhammad Ferarri, 25-Riko Simanjuntak, 23-Hansamu Yama, 57-Ginanjar Wahyu (99-Aji Kusuma 61'), 21-Alfriyanto Nico (58-Frenky Missa 78'), 24-Resky Fandi

Pelatih: Thomas Doll

Bali United: 88-Muhammad Ridho; 5-Haudi Abdillah, 24-Ricky Fajrin, 16-Hariono (29-Sandi Sute 64'), 22-Novri Setiawan, 10-Eber Bessa, 6-Brwa Nouri, 73-Jajang Mulyana (26-Komang Tri 64'), 9-M. Rahmat (41-Irfan Jaya 76'), 9-Ilija Spasojevic (11-Yabes Roni 64'), 37-Privat Mbarga

Pelatih: Stefano Cugurra

Baca Juga: Pertandingan Ditunda oleh LIB, Borneo FC Akui Alami Kerugian Besar

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X