Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Eks Pelatih Thailand Kritik Keputusan Park Hang-seo Turunkan Quang Hai di Piala AFF 2022

By Wibbiassiddi - Senin, 23 Januari 2023 | 13:47 WIB
Gelandang timnas Indonesia, Marselino Ferdinan (tengah), sedang menguasai bola dan dibayangi salah satu pemain timnas Vietnam bernama Nguyen Quang Hai (kiri) dalam laga leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 6 Januari 2023.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Gelandang timnas Indonesia, Marselino Ferdinan (tengah), sedang menguasai bola dan dibayangi salah satu pemain timnas Vietnam bernama Nguyen Quang Hai (kiri) dalam laga leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 6 Januari 2023.

SUPERBALL.ID - Eks pelatih Timnas Thailand, Steve Darby, mengomentari keputusan Park Hang-seo menurunkan Quang Hai di Piala AFF 2022.

Menurutnya, menurunkan Quang Hai di Piala AFF 2022 cukup berisiko mengalami cedera.

Selain itu, pelatih asal Inggris tersebut mengatakan akan lebih baik jika Quang Hai tetap berada di Prancis bersama klubnya, Pau FC.

Seandainya tetap berada di Prancis, Quang Hai akan bisa berlatih dengan klubnya.

Baca Juga: Kelebihan Vietnam daripada Timnas Indonesia, Park Hang-seo Ungkap Kunci Suksesnya

"Pertama, menurut saya adalah kesalahan membiarkan Quang Hai bermain bersama Vietnam di Piala AFF 2022," ujar Steve Darby dikutip SuperBall.id dari laman Thethao247.

"Akan lebih baik baginya untuk tetap di Prancis, berlatih dan berkompetisi di lingkungan profesional seperti Eropa."

"Juga, kembali ke Piala AFF menempatkannya pada risiko cedera."

Pelatih berusia 68 tahun itu menilai Quang Hai sebagai pemain dengan potensi yang besar.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Thethao247.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X