SUPERBALL.ID - Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares, mengungkapkan satu hal yang membuat timnya semakin termotivasi untuk mengalahkan Persija Jakarta.
PSM Makassar bakal melawat ke markas Persija Jakarta pada pertandingan lanjutan Liga 1 2022 -2023.
Pertandingan tersebut bakal digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Rabu (25/1/2023) pukul 15.30 WIB.
Saat ini PSM Makassar masih memuncaki klasemen sementara Liga 1 dengan raihan 38 poin dari 19 pertandingan.
Baca Juga: Ini Misi Berat yang Diusung Thomas Doll Jelang Laga Persija Jakarta Vs PSM Makassar
Sedangkan Persija Jakarta berada di peringkat keempat dengan mengoleksi 35 poin dari 19 pertandingan.
Selain berstatus sebagai pemuncak klasemen, PSM Makassar juga masih menjadi tim dengan catatan kebobolan paling sedikit.
Sejauh ini, klub berjuluk Juku Eja itu baru kebobolan 12 gol di Liga 1.
Meski begitu, pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares mengaku tidak ingin timnya hanya sekedar menjaga status pertahanan terbaik di laga kontra Persija.
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | Antaranews.com |
Komentar