SUPERBALL.ID - Bali United gagal mendapatkan tiga poin melawan RANS Nusantara, anak didik Stefano Cugurra tak mampu menembus tiga besar klasemen Liga 1.
Bali United yang mengincar kemenangan langsung tampil ngegas dengan mencetak gol cepat pada menit ke-4.
Ilija Spasojevic berhasil mencetak gol pembuka ke gawang RANS Nusantara.
Menit ke-19, Irfan Jaya berhasil melewati tiga pemain Bali United dan kemudian melakukan tendangan keras ke arah gawang RANS Nusantara.
Baca Juga: Marselino Ferdinan Sudah Berangkat ke Belgia, Bermain di Beerschot VA?
Hilman Syah tidak bisa mengantisipasi tendangan keras dari Irfan Jaya, mengubah skor menjadi 2-0 untuk keunggulan Bali United.
Menit ke-23, Septian melakukan tendangan keras ke gawang Nadeo Argawinata, tapi tendangan keras tersebut masih mampu ditepis.
Bola pantulan kemudian mengarah ke Mauroka, pemain asal Jepang itu langsung melakukan tendangan keras ke arah gawang.
Nadeo tidak berhasil mengantisipasi bola, skor kembali berubah menjadi 1-2.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar