Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Persebaya Surabaya Hanya Masa Lalu, Taisei Marukawa Bertekad Jebol Gawang Bajul Ijo

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 6 Februari 2023 | 18:41 WIB
Pemain PSIS Semarang, Taisei Marukawa (kanan), sedang menguasai bola dan dibayangi bek Persita Tangerang bernama Yohanes Kandaimu (kiri) dalam laga pekan kesembilan Liga 1 2022 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, 14 September 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain PSIS Semarang, Taisei Marukawa (kanan), sedang menguasai bola dan dibayangi bek Persita Tangerang bernama Yohanes Kandaimu (kiri) dalam laga pekan kesembilan Liga 1 2022 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, 14 September 2022.

“Ini adalah laga spesial bagi saya karena saya sempat menjadi bagian dari Persebaya," kata Marukawa, Senin (6/2/2023).

"Dan sebagai pemain profesional, saya tentu tetap ingin mencetak gol ke gawang Persebaya di pertandingan nanti,” tambahnya.

Meski begitu, Marukawa mengatakan bahwa ia tidak akan melakukan selebrasi ketika mencetak gol ke gawang Persebaya.

Dalam sepak bola, sudah menjadi hal lazim ketika seorang pemain tidak berselebrasi kala mencetak gol ke gawang mantan klubnya.

Hal ini merupakan bentuk penghormatan sang pemain kepada klub yang pernah membesarkan namanya.

Baca Juga: Klasemen Liga 1 2022-2023 - Persib Bandung Ditempel Ketat Persija Jakarta dan PSM Makassar

“Saya tidak akan melakukan selebrasi jika mampu mencetak gol ke gawang Persebaya sebagai ungkapan respek saya."

"Namun yang pasti saya tetap ingin bermain maksimal dan mencetak gol,” ucap Marukawa menambahkan.

Lebih lanjut, Marukawa menegaskan bahwa timnya ingin melanjutkan tren positif usai menekuk Persik Kediri di laga terakhir.

“Lawan Persebaya kami tampil di kandang sendiri dengan dukungan suporter."


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Ligaindonesiabaru.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X