Pelatih Timnas U-23 Indonesia itu mengatakan PSSI sudah mengirimkan surat pada KMSK Deinze agar memberikan izin pada Marselino Ferdinan.
Tapi masih belum ada balasan dari pihak klub.
"Kami sudah bersurat ke klubnya, tapi mereka belum balas."
Baca Juga: Resky Fandi Pantas Bela Timnas Indonesia di Piala Asia 2023, Thomas Doll Beri Dukungan Penuh
Lebih lanjut Indra Sjafri mengharapkan para pemain yang bermain di Eropa bisa segera pulang ke Indonesia.
Menurutnya saat Timnas Indonesia membutuhkan pemain, maka si pemain harus segera meresponnya.
"Kalau dulu kan kami mau pemain-pemain kami bermain di Eropa."
"Sekarang sudah bermain di Eropa dan kami mau dia kembali cepat-cepat ke Tanah Air," terang Indra Sjafri.
Selain Marselino Ferdinan ada Ronaldo Kwateh yang juga tengah meniti karier di Turki.
Selain itu dua klub dari Liga 1 juga ada yang belum mengirimkan pemainnya ke TC Timnas U-20 Indonesia.
Editor | : | Wibbiassiddi |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar