Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Resmi Jadi Warga Malaysia, Dua Pemain Naturalisasi Siap Bela Rival Timnas Indonesia di Piala Asia

By Dwi Aryo Prihadi - Minggu, 26 Februari 2023 | 19:38 WIB
Pemain asal Brasil, Paulo Josue (tengah) merayakan gol Kuala Lumpur yang dicetaknya ke gawang Johor Darul Ta'zim.
estu
Pemain asal Brasil, Paulo Josue (tengah) merayakan gol Kuala Lumpur yang dicetaknya ke gawang Johor Darul Ta'zim.

Pemanggilan pemain rencananya digelar akhir bulan depan untuk menghadapi dua laga uji coba FIFA Matchday.

Rival Timnas Indonesia itu dijadwalkan akan menghadapi Hong Kong dan Turkmenistan di Johor Bahru.

Meski belum mendapat panggilan, Josue menegaskan bahwa dirinya siap memberikan yang terbaik jika dipanggil.

“Saya belum menerima panggilan resmi lagi (dari skuat nasional), tapi saya siap memberikan yang terbaik jika dipanggil," kata Josue.

Adapun untuk saat ini, Josue mengaku hanya fokus membantu Kuala Lumpur City FC meraih kemenangan di setiap laga.

 Baca Juga: Ganggu Konsentrasi Penonton, Klub Asal Malaysia Haramkan Lato-lato Masuk Stadion

“Namun untuk saat ini, fokus saya adalah membantu KL City (Kuala Lumpur City FC) terlebih dahulu."

"Saya ingin memberikan segalanya dalam pertandingan untuk memastikan klub memenangkan setiap laga,” ucap Josue.

Pada laga perdana di Liga Super Malaysia, Josue sudah memberikan kontribusi positif untuk KL City.

Ia berhasil mencetak dua gol ke gawang Penang FC di Stadion Sepak Bola Cheras Kuala Lumpur, Sabtu (25/2/2023).


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : hmetro.com.my

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X