Bagi pelatih asal Jerman tersebut, yang lebih penting yaitu timnya bisa terus tampil konsisten untuk mendongkrak posisi klasemen musim ini.
"Ya, ini bukan (tentang menjadi) lebih keras, kita harus terus maju dan menjaganya," ujar Klopp kepada BBC sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Metro.
"Saya suka itu (selebrasi kepalan tangan), tapi jelas saya tidak bisa melakukan itu setelah setiap pertandingan."
"Saya suka mereka (para penggemar) memintanya, saya masih tidak terlalu senang ketika mereka menyanyikan lagu saya."
"Itu seperti: Ya Tuhan, apakah tidak ada yang lain?"
"Tapi saya menghargainya, akan ada saatnya ketika kami mencapai apa yang ingin kami capai tahun ini, kemudian kami memiliki cukup waktu untuk melakukan pukulan pertama."
Lebih lanjut, Klopp merasa kemenangan 7-0 timnya atas Man United merupakan hal yang aneh.
Pasalnya dalam beberapa pertandingan belakang, Liverpool tampil sangat mengecewakan bahkan dianggap sebagai sasaran empuk untuk tim-tim lawan.
Namun ketika laga kontra Man United, para pemain Liverpool tampil berbeda dan mulai menunjukkan jati diri yang sesungguhnya.
Klopp pun berharap dengan kemenangan ini, para pemainnya kembali percaya diri dan bisa terus tampil konsisten hingga akhir musim.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Metro.co.uk |
Komentar