Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Jelang Indonesia Vs Burundi, Rumput Stadion Patriot Diejek Media Asing

By Eko Isdiyanto - Selasa, 14 Maret 2023 | 23:49 WIB
Kualitas rumput Stadion Patriot Candrabhaga diejek media Vietnam jelang FIFA Matchday Indonesia versus Burundi.
REYHANESA PUTRA/BOLASPORT.COM
Kualitas rumput Stadion Patriot Candrabhaga diejek media Vietnam jelang FIFA Matchday Indonesia versus Burundi.

Baca Juga: Rumput SUGBK Rusak, Bagaimana Kesiapannya Jelang Piala Dunia U-20 2023, Apakah Bakal Dicoret?

Lebih lanjut, mereka juga membandingkan bagaimana pengalaman Timnas U-19 Vietnam saat berlaga di Stadion Patriot di Piala AFF U-19 2022.

Menurut media ini, Timnas U-19 Vietnam memiliki pengalaman buruk bermain di stadion tersebut karena kualitas lapangan.

"Secara spesifik, menurut gambaran U19 Vietnam saat itu, kualitas lapangan di sini hanya dapat diterima sementara dengan luas yang ada," tulis TheThao247.vn lagi.

"Luas lapangan yang baik, namun kualitas permukaan rumput di bawah rata-rata." 

Baca Juga: PSM Makassar Selangkah Lagi Juara Liga 1, Bernardo Tavares Haramkan Pemainnya Jemawa

Terlepas dari ejekan media Vietnam, Timnas Indonesia menyongsong misi besar saat menjamu Burundi nanti.

Tim yang berada 10 tangga di atas Indonesia pada peringkat FIFA, Burundi saat ini bertengger di peringkat ke-141.

Sementara Timnas Indonesia duduk di posisi ke-151, meski tak signifikan poin yang didapat dari kemenangan atas Burundi bisa dikatakan hasil baik.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Thethao247.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.