Timnas U-20 Indonesia layak makin percaya diri karena kedua lawan utamanya di grup itu kini menjadi finalis Piala Asia U-20.
Irak melaju ke partai puncak setelah menang adu penalti 5-3 atas Jepang.
Sementara Uzbekistan menyingkirkan runner-up edisi sebelumnya, Korea Selatan, juga dengan adu penalti 3-1.
Irak dan Uzbekistan akan bertarung memperebutkan trofi Piala Asia U-20 2023 di Stadion Milliy, Tashkent, Sabtu (18/3/2023) pukul 21.00 WIB.
Kedua tim itu, termasuk Jepang dan Korea Selatan, juga sudah memastikan diri tampil di Piala Dunia U-20 2023.
Indonesia menjadi tuan rumah ajang yang digelar 20 Mei sampai 11 Juni itu.
Dalam undian grup, Tim Merah-Putih berada di pot 1, Uzbekistan dan Irak di pot 3.
Tim-tim dari satu konfederasi tidak boleh satu grup.
Perjuangan yang harus dilakoni Timnas U-20 Indonesia kali ini akan lebih berat karena bakal menghadapi tim-tim Eropa atau Amerika Selatan.
Drawing atau undian grup akan dihelat 31 Maret mendatang di Denpasar, Bali.
Editor | : | Taufik Batubara |
Komentar