Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Performa Anjlok, Luis Milla Akui Pemain Persib Bandung Kena Mental Sejak Ditekuk PSM Makassar

By Dwi Aryo Prihadi - Jumat, 17 Maret 2023 | 21:51 WIB
Pelatih Persib Bandung, Luis Milla, sedang memantau para pemainnya bertanding dalam laga pekan ke-24 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Selasa (14/2/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persib Bandung, Luis Milla, sedang memantau para pemainnya bertanding dalam laga pekan ke-24 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Selasa (14/2/2023).

Bahkan, Milla mengakui bahwa saat ini adalah periode terburuk sejak ia mengambil alih kursi pelatih Persib Bandung.

Pelatih asal Spanyol itu kemudian mengungkapkan penyebab awal tim asuhannya mengalami penurunan performa.

Menurutnya, semua itu bermula ketika rekor 15 pertandingan tak terkalahkan timnya dipatahkan oleh PSM Makassar.

Pada 14 Februari lalu, Maung Bandung takluk di tangan PSM Makassar dengan skor 1-2 di hadapan suporter sendiri.

Persib Bandung sejatinya mampu unggul lebih dulu pada laga tersebut setelah Yakob Sayuri mencetak gol bunuh diri jelang turun minum.

Baca Juga: Bos Persib Bandung Bakal Evaluasi Kinerja Luis Milla jika Gagal Juara Liga 1

Akan tetapi, gol dari Ramadhan Sananta dan "penebusan dosa" Yakob Sayuri membuat Persib gagal memetik poin.

Kekalahan tersebut diakui Luis Milla sangat berdampak kepada mentalitas pemain setelahnya.

Ia menilai kekalahan dari sang calon juara telah mengubah pemikiran pemain dari motivasi menjadi beban.

“Tim mampu memenangkan banyak pertandingan dan setelah menghadapi PSM kami kalah, tim mengalami penurunan dan itu normal," kata Milla, dikutip SuperBall.id dari Simamaung.com.


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : Simamaung.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.