SUPERBALL.ID - Sempat diprediksi masuk 11 pemain starter timnas Indonesia melawan Burundi, Shayne Pattynama pada akhirnya hanya akan jadi penonton saja.
Shayne Pattynama sebelumnya masuk dalam 28 pemain yang dipanggil Shin Tae-yong memperkuat timnas Indonesia di FIFA Matchday Maret 2023 melawan Burundi.
Sejatinya Shayne Pattynama akan menjadi salah satu pemain keturunan yang melakoni debut bersama timnas Indonesia di laga nanti melawan Burundi.
Akan tetapi rencana tersebut sepertinya harus batal, hingga Rabu (22/3/2023) Shayne belum juga menampakkan batang hidungnya di sesi latihan timnas.
Sementara beberapa pemain abroad lain sudah berkumpul, termasuk Elkan Baggott, Asnawi Mangkualam hingga Pratama Arhan yang sudah berlatih dengan skuad Garuda.
Baca Juga: Kembali Perkuat Timnas Indonsia, Elkan Baggott Beberkan Targetnya Jelang Laga Kontra Burundi
Sementara laga pertama FIFA Matchday melawan Burundi digelar pada 25 Maret 2023 di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Jawa Barat.
Meskipun tiga hari berselang laga kedua baru digelar pada 28 Maret, namun kepastian hadir-tidaknya Shayne harus diperjelas saat ini.
Hingga kabar terkait kepastian status Shayne pun keluar, Nova Arianto memastikan jika pemain asal Belanda itu tidak akan memprkuat timnas Indonesia.
Menurut Nova Arianto proses perpindahan federasi sang pemain belum selesai, hal itu yang menjadi dasar tidak jadi dimasukkannya Shayne.
Editor | : | Eko Isdiyanto |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar