"Malam tadi saya bertemu Shayne Elian Jay Pattynama sesaat setelah dirinya tiba di Jakarta dari Norwegia," tulis Erick, dikutip SuperBall.id dari Instagram pribadinya, Senin (27/3/2023).
Setelah mengetahui keinginan sang pemain, pria yang merangkap jabatan sebagai Menteri BUMN ini pun langsung mengajak Shayne makan malam.
Eks Presiden Inter Milan tersebut mengatakan bahwa ia mengajak Shayne makan malam dengan menu khas Indonesia sesuai keinginan sang pemain.
Baca Juga: Timnas Indonesia Gasak Burundi, Media Vietnam: PSSI Sudah Senang!
Dalam makan malam tersebut, mereka disuguhi dengan nasi goreng dan pepes ikan kecombrang.
"Ketika di jemput tim PSSI, Shayne bilang kalau ia rindu sama masakan Indonesia."
"Kami lalu berbincang sambil menikmati nasi goreng dan pepes ikan kecombrang," jelas Erick.
Sama seperti Shayne, Erick juga belum memberi kabar soal maksud kedatangan Shayne ke Tanah Air.
Akan tetapi, memang sedikit sulit melihat dirinya akan bermain untuk skuad Garuda di laga kedua melawan Burundi nanti.
Sebagai informasi, Timnas Indonesia akan bersua Burundi untuk yang kedua kalinya pada Selasa (28/3/2023) pukul 20.30 WIB.
Laga tersebut kembali akan digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat.
Di pertandingan perdana, tim besutan Shin Tae-yong berhasil melibas skuad Les Horindelles dengan skor 3-1.
Ketiga gol timnas di laga tersebut diciptakan oleh Yakob Sayuri, Dendy Sulistyawan, dan Rachmat Irianto.
View this post on Instagram
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : |
Komentar