Pasalnya Bali United memiliki waktu yang cukup untuk istirahat dan para pemain bisa bertemu dengan keluarga.
"Pemain sudah bisa ketemu sama keluarga karena kita lumayan lama di luar Bali."
"Tapi kemarin kita bisa kembali ke Bali, faktor bertemu keluarga juga penting karena pemain bisa lebih senang di latihan."
Pertandingan Bali United vs Arema FC akan berlangsung pada 27 Maret 2023.
Bali United perlu mendapatkan tambahan tiga poin.
Meski sulit untuk merebut posisi empat dari Borneo FC, tapi kemungkinan itu masih ada.
Syaratnya Bali United harus memenangkan semua pertandingan di sisa Liga 1 ini.
Jika menang di seluruh sisa pertandingan, maka Bali United akan mengumpulkan 60 poin.
Terlebih setelah melawan Arema FC, Bali United akan berjumpa dengan Borneo FC (3/4/2023).
Tapi tugas pertama Ilija Spasojevic dkk saat ini adalah mengalahkan Arema FC.
Jika berhasil menang maka peluang untuk tembus tiga besar klasemen Liga 1 tetap terjaga.
Baca Juga: Andai Persib Bandung Gagal Juara, Marc Klok Berharap Pangeran Biru Dapat Hal Ini
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar