SUPERBALL.ID - Pratama Arhan tampil cukup bagus bersama Timnas Indonesia di FIFA Matchday 2023. Tapi kenapa sulit tembus skuad utama Tokyo Verdy?
Menurut Shin Tae-yong, Pratama Arhan sebenarnya tampil cukup bagus di Timnas Indonesia.
Selain di FIFA Matchday 2023, Pratama juga menjadi pemain kunci untuk Timnas Indonesia di Piala AFF 2022.
Pelatih asal Korea Selatan itu tidak paham bagaimana situasi di Tokyo Verdy.
Sehingga tidak mengetahui apa yang menjadi penyebab Arhan kurang maksimal bersama klubnya.
"Jujur saya belum tahu situasi Tokyo Verdy gimana," ujar Shin Tae-yong pada awak media termasuk Bolasport.
Baca Juga: Gol Sundulan Jordi Amat Selamatkan Timnas Indonesia dari Kekalahan Lawan Burundi
"Bingung (mau) bicara apa."
"Tapi dia saat datang ke sini (timnas Indonesia) baik performanya."
Namun menurut Shin Tae-yong, Pratama Arhan harus melakukan evaluasi. Terutama agar bisa beradaptasi dengan tim.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar