Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ranking FIFA Tak Mendukung, Langkah Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026 Lebih Sulit dari 3 Rivalnya

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 3 April 2023 | 14:50 WIB
Skuat timnas Indonesia (skuad timnas Indonesia) sedang berfoto bersama jelang bertanding di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (25/3/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Skuat timnas Indonesia (skuad timnas Indonesia) sedang berfoto bersama jelang bertanding di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (25/3/2023).

SUPERBALL.ID - Jalur Timnas Indonesia menuju Piala Dunia 2026 dipastikan akan lebih sulit dari tiga rivalnya lantaran tidak didukung oleh peringkat FIFA.

Seperti diketahui, Piala Dunia 2026 akan menjadi edisi pertama turnamen tersebut diikuti oleh 48 tim peserta.

Oleh sebab itu, FIFA akan menambah jatah tiket bagi tim-tim di kawasan Asia menjadi 8,5 tempat, sebelumnya hanya 4.

Artinya, akan ada 8 tiket otomatis dan 1 slot lewat babak play-off untuk wakil Asia.

Baca Juga: Witan Sulaeman Masih Melempem Bersama Persija Jakarta, Rekan Setimnya di Timnas Indonesia Pasang Badan

Hal ini membuat peluang tim-tim di Asia Tenggara untuk tampil di Piala Dunia semakin terbuka.

Di atas kertas, setidaknya ada empat tim raksasa di Asia Tenggara yang berpeluang lolos ke Piala Dunia 2026.

Keempat tim tersebut adalah Timnas Vietnam, Timnas Thailand, Timnas Malaysia, dan Timnas Indonesia.

Sayangnya, jalur yang harus dilewati Timnas Indonesia menuju Piala Dunia 2026 dipastikan akan lebih sulit dari ketiga rivalnya.

Sebagai informasi, Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia akan terdiri dari 5 babak, lebih banyak dari edisi sebelumnya (4 babak).

Babak pertama akan diikuti oleh 22 tim yang menempati peringkat 26–47 Asia berdasarkan ranking FIFA.

Ke-22 tim tersebut akan bermain kandang-tandang dalam dua leg untuk memperebutkan 11 tiket ke babak kedua.

Lalu, babak kedua akan diikuti 36 tim yang terdiri dari peringkat 1-25 Asia ditambah 11 tim pemenang di babak pertama.

Nah, Timnas Indonesia sendiri saat ini masih menempati peringkat 28 di Asia.

Dengan demikian, skuad Garuda harus mengawali perjuangan merebut tiket Piala Dunia 2026 melalui babak pertama.

Baca Juga: Resmi! Bukan Timnas Indonesia, Argentina Akan Bersua Vietnam di Laga Persahabatan Juni Mendatang

Hal ini berbeda dengan Vietnam, Thailand, dan Malaysia yang kemungkinan akan langsung lolos ke babak kedua.

Pasalnya, Vietnam (peringkat 16 Asia), Thailand (21), dan Malaysia (25) masuk dalam 25 tim terbaik Asia secara peringkat.

Babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia bakal berlangsung mulai 12 Oktober mendatang.

Sebelum itu, Indonesia sejatinya masih memiliki peluang untuk memperbaiki peringkat di ranking FIFA.

Tentu dengan syarat Indonesia harus meraih hasil positif pada dua agenda FIFA Matchday sebelum itu.

Dua agenda FIFA Matchday terdekat bakal digelar pada 12-20 Juni dan 4-12 September 2023.

Pada dua jendela FIFA Matchday tersebut, setiap tim nasional memiliki kesempatan melakoni dua pertandingan.

Artinya, total ada empat pertandingan FIFA Matchday yang bisa dimanfaatkan Indonesia untuk mendongkrak peringkat.

Namun, Indonesia saat ini tertinggal 36 poin dari Malaysia yang menduduki peringkat 25 Asia.

Dengan empat laga FIFA Matchday, rasa-rasanya amat sulit bagi Timnas Indonesia untuk mengejar poin milik Malaysia.

Baca Juga: Jordi Amat Menangi Duel Perang Saudara Lawan Saddil Ramdani di Malaysia

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : FIFA.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X