Sementara itu, di dasar klasemen, terdapat sembilan tim yang terancam degradasi dengan hanya tujuh poin yang memisahkan antara Crystal Palace di urutan ke-11 dan Southampton di urutan ke-20.
Baca Juga: Wayne Rooney Buat Prediksi Gelar Liga Inggris antara Arsenal dan Man City
Melihat posisi klasemen saat ini, superkomputer membuat prediksi terkait peringkat seluruh tim di akhir musim nanti.
Berdasarkan prediksi superkomputer sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Sportbible, Arsenal akan mengalahkan Man City untuk menyabet gelar Liga Inggris.
The Gunners menyelesaikan rata-rata simulasi 88,1 poin, sedangkan Man City 85,2 poin.
Newcastle United diperkirakan finis di urutan ketiga dengan rata-rata 71,2 poin, unggul atas Manchester United di posisi empat (69,3).
Tottenham harus kehilangan tempatnya di Liga Champions musim depan dan hanya masuk zona Liga Europa setelah finis di posisi kelima dengan rata-rata 64,1 poin.
Peringkat tim-tim di atas kemudian diikuti oleh Brighton (62,9), Liverpool (60,7) dan Brentford (54,6).
Di sisi lain klasemen, Southampton diperkirakan finis terbawah dengan perolehan poin rata-rata 33,4.
Everton akan kehilangan status tampil di kompetisi teratas (Liga Inggris) mereka untuk pertama kalinya sejak kampanye 1950/51.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Sportbible.com |
Komentar