Nick Kuipers mendapat peluang yang seharusnya seratus persen gol pada menit ke-21.
Sayangnya tandukan pemain asal Belanda tersebut masih membentur gawang Persis.
Tak berselang lama, tim besutan Leonardo tiba-tiba membuat Stadion Pakansari berhenti bergemuruh.
Pasalnya Jaimerson Xavier berhasil mencetak gol spektakuler pada menit ke-26.
Eks Persija Jakarta itu mampu mencetak gol melalui skema sepakan bebas yang sangat keras.
Tendangan Jaime tak mampu dibendung oleh Teja dan membuat skor berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan Persis.
Pada menit ke-33, Kuipers lagi-lagi mengancam gawang Gianluca Pandeynuwu.
Akan tetapi, sundulannya kali ini masih bisa diamankan dengan baik oleh Gianluca.
Usaha Maung Bandung untuk menyamakan kedudukan akhirnya terjadi di menit ke-45+4.
Editor | : | M Hadi Fathoni |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar