Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Masuk Grup Neraka di SEA Games 2023, Pelatih Thailand: Kurang Timnas U-22 Indonesia

By Dwi Aryo Prihadi - Sabtu, 8 April 2023 | 13:10 WIB
Pelatih Timnas U-22 Thailand, Issara Sritaro.
MATICHON.CO.TH
Pelatih Timnas U-22 Thailand, Issara Sritaro.

SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas U-22 Thailand, Issara Sritaro, menyinggung Timnas U-22 Indonesia saat mengomentari hasil undian grup SEA Games 2023.

Berdasarkan hasil undian, Timnas U-22 Thailand tergabung di Grup B bersama Vietnam, Malaysia, Singapura, dan Laos.

Sementara itu, Timnas U-22 Indonesia akan bersaing dengan tuan rumah Kamboja, Myanmar, Filipina, dan Timor Leste di Grup A.

Dibandingkan dengan Grup A, persaingan di Grup B disebut-sebut jauh lebih ketat.

Baca Juga: Timnas U-22 Indonesia Dapat Dua Kabar Baik Jelang SEA Games 2023

Apalagi dengan hadirnya tiga semifinalis edisi sebelumnya yaitu Vietnam, Thailand, dan Malaysia.

Oleh sebab itu, tidak heran apabila Grup B dianggap sebagai grup neraka pada SEA Games edisi tahun ini.

Menanggapi hasil undian tersebut, pelatih Thailand Issara Sritaro mengakui bahwa Grup B memang diisi oleh tim-tim kuat.

Bahkan, ia menyebut Grup B hanya kurang Timnas U-22 Indonesia untuk menjadi grup yang mengerikan.

Ia berkelakar dengan menyebut Timnas U-22 Indonesia seharusnya juga berada di Grup B alih-alih Laos.


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : Thairath.co.th

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X