Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Meski Tanpa Bobotoh, Persib Bakal Atasi Persita di Markas Lawan

By Eko Isdiyanto - Minggu, 9 April 2023 | 17:26 WIB
Pelatih Persib Bandung, Luis Milla, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya dalam laga pekan ke-28 Liga 1 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Jumat (31/3/2023) malam.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persib Bandung, Luis Milla, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya dalam laga pekan ke-28 Liga 1 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Jumat (31/3/2023) malam.

SUPERBALL.ID - Optimisme tinggi diusung gelandang Persib Bandung, Rahcmat Irianto jelang duel melawan Persita Tangerang.

Duel Persib Bandung melawan Persita Tangerang digelar pada Minggu (9/4/2023) di Stadion Indomilk Arena, laga lanjutan pekan ke-33 Liga 1 2022-2023.

Persib punya modal mentereng bertamu ke markas Persita, Maung Bandung sukses mengoleksi lima kemenangan dalam lima pertemuan terakhir.

Sementara pada pertemuan pertama musim ini, Persita kalah dengan skor tipis 0-1 di markas Persib saat itu.

Ditambah Persita yang baru saja menuai hasil kurang baik saat berjumpa Arema FC pekan lalu.

Baca Juga: Legenda Thailand Sebut Malaysia Jadi Kandidat Terkuat Peraih Medali Emas SEA Games 2023

Kondisi yang membuat Rachmat Irianto optimis bisa membawa Persib mengatasi Persita di laga nanti.

Ambisi meraih poin penuh di markas lawan, meskipun kesempatan meraih gelar juara musim ini telah pupus karena PSM Makassar.

Bukan maksud meremehkan Persita, Irianto yakin Persib mampu mengatasi lawannya di laga nanti.

Dan bahkan meski tanpa didukung Bobotoh secara langsung di stadion usai suporter mereka tak mendapat jatah tiket.


Editor : Eko Isdiyanto
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X