Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Jelang SEA Games 2023, Beberapa Pemain Ini Harus Bersiap Jadi Bahan Eksperimen Indra Sjafri

By M Hadi Fathoni - Rabu, 12 April 2023 | 17:36 WIB
Pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri
PSSI
Pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri

"Dan mungkin ada juga beberapa pemain yang harus kita reposisi dan lain sebagainya," ucapnya.

Dalam dunia sepak bola, reposisi pemain ini sudah menjadi hal yang biasa.

Beberapa pelatih memang melakukan hal ini untuk kepentingan tim.

Sebagai contoh, Shin Tae-yong yang merupakan pelatih Timnas Indonesia di berbagai level juga sering melakukan hal ini.

Baca Juga: Timnas U-22 Indonesia Ditahan Imbang Bhayangkara FC di Laga Uji Coba Jelang SEA Games 2023

Salah satu contoh eksperimen Shin yang berhasil adalah penempatan bek Timnas Indonesia, Rachmat Irianto.

Pemain Persib Bandung tersebut sejatinya berposisi sebagai bek tengah.

Namun, kadang kala Shin Tae-yong menjadikan dirinya sebagai gelandang jangkar atau gelandang bertahan dalam sebuah laga.

Hal itu bisa terlihat ketika pelatih asal Korea Selatan tersebut menggunakan formasi 3-5-2.

Kemungkinan besar, hal yang sama akan diterapkan oleh Indra Sjafri di ajang SEA Games 2023 kali ini.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : PSSI TV

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X