Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Hanya Menjaga Kebugaran, Ini 2 Alasan Mengapa Timnas U-22 Indonesia Harus Lakoni Uji Coba Jelang SEA Games 2023

By M Hadi Fathoni - Rabu, 12 April 2023 | 16:42 WIB
Laga uji coba timnas U-22 kontra Bhayangkara di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (11/4/2023).
INSTAGRAM PSSI
Laga uji coba timnas U-22 kontra Bhayangkara di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (11/4/2023).

SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri, mengungkapkan pentingnya laga uji coba menjelang SEA Games 2023.

Seperti diketahui, Timnas U-22 Indonesia masih menjalani pemusatan latihan (TC) jelang SEA Games 2023.

Mereka masih memiliki waktu sekitar kurang dari dua pekan untuk mempersiapkan diri menjelang ajang tersebut.

Pasalnya, SEA Games 2023 Kamboja akan berlangsung pada 5-17 Mei mendatang.

Akan tetapi, cabang olahraga (cabor) sepak bola dilangsungkan lebih awal.

Cabor sepak bola pria akan resmi dilangsungkan pada 29 April 2023 nanti.

Dengan demikian, Timnas U-22 Indonesia sudah tak memiliki waktu banyak untuk mempersiapkan diri.

Di lain sisi, skuad Garuda Muda saat ini tengah disibukkan dengan beberapa laga uji coba.

Baca Juga: Hadapi Klub Thailand, Calon Lawan Timnas U-22 Indonesia di SEA Games 2023 Petik Kemenangan

Sejauh ini tim besutan Indra Sjafri sudah memainkan satu laga uji coba melawan Bhayangkara FC, Selasa (11/4/2023) malam WIB.

Sayangnya, mereka hanya mampu bermain imbang dengan skor 1-1 melawan tim Liga 1 tersebut.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X