Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Uji Coba - Timnas U-22 Indonesia dan Lebanon Masih Sama Kuat di Babak Pertama

By Dwi Aryo Prihadi - Jumat, 14 April 2023 | 21:21 WIB
Timnas U-22 Indonesia beruji coba kontra Lebanon di Stadion Utama Gelora Bung Karno, 14 April 2023, dalam persiapan ke SEA Games 2023.
TWITTER.COM/PSSI
Timnas U-22 Indonesia beruji coba kontra Lebanon di Stadion Utama Gelora Bung Karno, 14 April 2023, dalam persiapan ke SEA Games 2023.

Tiga menit kemudian, Indonesia kembali menciptakan peluang melalui situasi yang nyaris serupa.

Kapten Indonesia Rizky Ridho melakukan overlap sebelum memberikan umpan tarik dari sisi kanan.

Akan tetapi, tendangan Taufany Muslihuddin menyambut umpan tersebut masih melambung di atas mistar gawang.

Beberapa menit setelahnya, nyaris tidak ada peluang yang mampu diciptakan oleh kedua tim.

Baca Juga: Pelatih Lebanon Sebut Liga 1 Akan Jadi Kompetisi Paling Kompetitif dan Cocok untuk Orang Portugal

Baru pada menit ke-25, Indonesia akhirnya kembali mendapatkan peluang lewat upaya Jeam Kelly Sroyer.

Namun, sepakan kaki kanan winger Persik Kediri itu masih bisa ditepis oleh kiper Lebanon, Rami Mjalli.

Pada menit ke-44, Lebanon nyaris mencetak gol ketika Mohammad Nasser melakukan sepakan akrobatik.

Beruntung, bola masih bisa diamankan oleh kiper Indonesia Ernando Ari Sutaryadi.

Hingga babak pertama berakhir, skor imbang tanpa gol tetap tidak berubah.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X