Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marselino Ferdinan Ungkap Sosok yang Paling Berjasa di Balik Gol Resmi Perdananya Bersama KMSK Deinze

By M Hadi Fathoni - Minggu, 23 April 2023 | 18:51 WIB
Rekan satu tim merayakan gol ketiga KMSK Deinze yang dicetak oleh Marselino Ferdinan kala hadapi Virton. Gol tersebut juga jadi penutup kemenangan Deinze dalam laga tersebut
KMSK Deinze
Rekan satu tim merayakan gol ketiga KMSK Deinze yang dicetak oleh Marselino Ferdinan kala hadapi Virton. Gol tersebut juga jadi penutup kemenangan Deinze dalam laga tersebut

SUPERBALL.ID - Gelandang Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan, akhirnya mencetak gol di ajang resmi untuk KMSK Deinze.

Gol tersebut dilesakkan oleh Marselino di laga pekan ke-8 Playoff Degradasi Challenger Pro League atau kasta kedua Liga Beligia.

Pada laga tersebut, KMSK Deinze bertemu dengan Royal Excelsior Virton, Sabtu (22/4/2023).

Gelandang yang akrab disapa Marsel tersebut dimasukkan oleh sang pelatih di babak kedua, tepatnya pada menit ke-46.

Saat itu Deinze tengah unggul 2-0 dari Excelsior Virton.

Tak berapa lama setelah Marsel masuk, Excelsior Virton mampu memperkecil ketertinggalan menjadi 1-2 pada menit ke-55.

Akhirnya Marselino mampu memastikan kemenangan untuk timnya pada menit ke-77

Marsel yang berdiri kosong tanpa pengawalan di sisi kiri lapangan langsung menggiring bola ke dalam kotak penalti.

Baca Juga: Marselino Ferdinan Cetak Gol Jadi Berita Terpopuler di Vietnam

Lalu ia melepaskan satu tembakan melengkung yang tak bisa dihadang oleh kiper lawan.

Alhasil KMSK Deinze menutup laga kali ini dengan kemenangan 3-1.


Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X