Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Andai Juarai Piala FA, Manchester United Akan Samai Prestasi 4 Klub Ini dan Torehkan Sejarah Baru

By M Hadi Fathoni - Senin, 24 April 2023 | 18:57 WIB
Pemain Manchester United merayakan gol Anthony Martial ke gawang Everton pada lanjutan Liga Inggris di Old Trafford (8/4/2023). Martial bakal kembali diandalkan saat United bertemu Sevilla di tengah absennya Marcus Rashford (13/4/2023).
PAUL ELLIS/AFP
Pemain Manchester United merayakan gol Anthony Martial ke gawang Everton pada lanjutan Liga Inggris di Old Trafford (8/4/2023). Martial bakal kembali diandalkan saat United bertemu Sevilla di tengah absennya Marcus Rashford (13/4/2023).

SUPERBALL.ID - Manchester United secara resmi melenggang ke babak final Piala FA musim 2022-2023 usai menaklukkan Brighton & Hove Albion.

Kepastian itu didapat Man United usai manaklukkan Brighton di babak semifinal.

Bermain di Stadion Wembley, London, Setan Merah mampu menundukkan Seagulls melalui babak adu penalti.

Awalnya kedua tim hanya bisa bermain imbang dengan skor 0-0 di 90 menit pertama.

Ketika memasuki babak pertambahan waktu, pertandingan semakin intens.

Akan tetapi, dalam 30 menit babak pertambahan waktu, tetap tak ada gol yang tercipta.

Hal itu membuat wasit harus melanjutkan pertandingan ke drama adu tos-tosan.

Melalui adu penalti, Man United berhasil memulangkan Brighton dengan skor 7-6.

Baca Juga: Newcastle Hajar Tottenham, Bos Man United Erik ten Hag Punya Dua Alasan Besar untuk Berterima Kasih

Salah satu pemain Brighton, Solly March, gagal menyarangkan bola ke gawang yang dijaga oleh David de Gea pada kesempatan keenam.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Mirror.co.uk

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X