Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ernando Ari Siap Bawa Timnas U-22 Indonesia Akhiri Penantian 32 Tahun di SEA Games

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 25 April 2023 | 10:32 WIB
Kiper timnas U-22 Indonesia, Ernando Ari Sutaryadi, sedang menangkap bola saat berlatih di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (13/4/2023) malam.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Kiper timnas U-22 Indonesia, Ernando Ari Sutaryadi, sedang menangkap bola saat berlatih di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (13/4/2023) malam.

Ia ingin membawa Indonesia meraih medali emas pada ajang SEA Games 2023 yang digelar di Kamboja.

Kiper kelahiran Semarang itu menegaskan siap tampil all out demi meraih medali emas SEA Games 2023.

"Dari saya setelah bergabung dengan timnas, kami target emas, sudah 32 tahun kami belum mendapatkan medali emas di SEA Games."

"Kemarin, Pak Erick (Thohir) sudah menyampaikan tidak apa-apa kalah dari Lebanon."

"Ini untuk pembelajaran pasti kami tahu kekurangan untuk pertandingan sebenarnya."

"Jadi, target kami pasti medali emas," kata Ernando, sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Kompas.com.

Baca Juga: Lawan Pertama Timnas U-22 Indonesia di SEA Games 2023 Sudah Tiba di Kamboja

Ernando menjadi salah satu dari 20 pemain yang dibawa Indra Sjafri untuk membela timnya di SEA Games 2023.

Dipilihnya Ernando tidak terlepas dari penampilan gemilangnya bersama Persebaya Surabaya musim lalu.

Sepanjang musim 2022-2023, Ernando memang menjadi pilihan utama pelatih Aji Santoso di bawah mistar gawang Persebaya.


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : Kompas.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X