Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Zainudin Amali Terkesan Timnas U-22 Indonesia Jalankan Instruksinya

By Eko Isdiyanto - Minggu, 30 April 2023 | 08:12 WIB
Wakil Ketua Umum PSSI 1, Zainudin Amali terkesan dengan performa Timnas U-22 Indonesia di SEA Games 2023.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Wakil Ketua Umum PSSI 1, Zainudin Amali terkesan dengan performa Timnas U-22 Indonesia di SEA Games 2023.

SUPERBALL.ID - Kesan Waketum PSSI, Zainudin Amali usai menyaksikan langsung laga Timnas U-22 Indonesia melawan Filipina di SEA Games 2023.

Duel Timnas U-22 Indonesia melawan Filipina dalam fase Grup A SEA Games 2023 digelar Sabtu (29/4/2023) di Stadion Nasional Olimpiade Phnom Penh, Kamboja.

Zainudin Amali mengaku menyaksikan langsung pertandingan Timnas U-22 Indonesia itu di stadion, bersama para anggota Exco PSSI.

Dilansir Superball.Id dari BolaSport.com, Amali mengaku tegang setelah skuad Garuda Muda nyaris gagal membuat gol di babak pertama.

Sebelum akhirnya suasana dicairkan lewat lesatan indah Marselino Ferdinan di penghujung babak pertama yang merubah papan skor menjadi 1-0.

Baca Juga: Klasemen Sementara Grup A SEA Games 2023 - Kamboja Benamkan Timor Leste, Timnas U-22 Indonesia Tergusur dari Puncak

Menurut Amali, para pemain masih belum bisa lepas dalam bermain karena laga melawan Filipina menjadi pertandingan pertama mereka.

Amali menyebutkan berkat gol Marselino, permainan anak asuh Indra Sjafri mulai berubah meski harus bekerja keras hingga menit akhir laga.

"Saya dan teman-teman Exco yang nonton langsung di sini sangat tegang," ucap Zainudin Amali.

"Karena ini pertandingan pertama maka tim yang main pasti juga masih belum lepas mainnya.


Editor : Eko Isdiyanto
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X