"Kami masih bisa mencapai (gelar) Liga Inggris," ujar Arteta sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Metro.
"Masih ada lima pertandingan lagi dan masih banyak hal yang akan terjadi."
"Apa yang harus kami lakukan adalah melupakan apa yang terjadi minggu lalu, belajar dari itu dan melanjutkan ke pertandingan berikutnya."
Melihat lima laga terakhir Arsenal musim ini, Bukayo Saka dkk masih harus berhadapan dengan Chelsea, Newcastle United, Brighton, Nottingham Forest dan Wolverhampton.
Ditanya tentang rentetan 247 malam Arsenal di puncak klasemen yang akan segera berakhir, Arteta menjawab: "Jadi besok akan menjadi malam ke-248. Inilah yang saya inginkan. Menangkan laga besok (vs Chelsea) dan jadilah yang teratas."
Sebelumnya, pelatih Man City Pep Guardiola menyebut bahwa Arsenal seharusnya senang meski finis di urutan kedua karena bisa bermain di Liga Champions musim depan.
Namun, Arteta tak ingin menganggap pencapaian itu sebagai kesuksesan sebuah tim.
"Sebagai manajer saya tidak ingin menggunakan kata-kata itu," lanjut Arteta.
"Saya tahu apa yang kami coba lakukan atau apa tujuannya, apa yang telah kami lakukan dan kami masih memiliki bagian terbaik musim ini untuk dimainkan."
"Lima pertandingan lagi. Ketika saya masih melihatnya, itu seperti: Ini belum berakhir!"
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Metro.co.uk |
Komentar