Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Akui Pemain Tampil Bagus, Pelatih Malaysia Ungkap Penyebab Timnya Ditekuk Vietnam

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 9 Mei 2023 | 15:42 WIB
Pemain Timnas U-22 Malaysia Aliff Izwan Yuslan (tengah) berebut bola dengan dua pemain Vietnam pada pertandingan Grup B SEA Games 2023.
NST.COM.MY
Pemain Timnas U-22 Malaysia Aliff Izwan Yuslan (tengah) berebut bola dengan dua pemain Vietnam pada pertandingan Grup B SEA Games 2023.

SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas U-22 Malaysia, E. Elavarasan, mengungkap penyebab timnya ditekuk Timnas U-22 Vietnam pada laga Grup B SEA Games 2023.

Berlangsung di Stadion Visakha, Phnom Penh, Kamboja, Senin (8/5/2023) malam WIB, Malaysia kalah tipis 1-2.

Malaysia yang turun dengan misi wajib menang harus menghadapi momen buruk di awal pertandingan.

Vietnam mendapat hadiah tendangan penalti setelah bola mengenai tangan Harith Haiqal Adam Afkar di kotak terlarang.

Baca Juga: SEA Games 2023 - Timnasnya Tersingkir, Suporter Malaysia Harap Timnas U-22 Indonesia Bisa Balaskan Dendam ke Vietnam

Kiper Malaysia, Sikh Izhan Nazrel Sikh Azman, sejatinya berhasil menggagalkan sepakan penalti Nguyen Van Tung.

Namun, penyerang Vietnam itu masih mampu menyambar bola rebound untuk membuat timnya unggul pada menit ketujuh.

Malaysia kembali dihukum pada menit ke-33 saat Van Tung berhasil menyundul umpan Vo Minh Trong untuk menggandakan keunggulan Vietnam.

Namun, kecolongan dua gol tidak mematikan semangat para pemain Harimau Muda untuk bangkit.

Usaha tim besutan Elavarasan itu akhirnya membuahkan hasil ketika laga babak pertama tinggal menyisakan dua menit.


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : Bharian.com.my

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X